Manajemen Finansial Pribadi

Dalam istilah lain yaitu mengelola keuangan secara personal adalah berfokus pada investasi di dalam ruang lingkup internal berarti ini mencangkup segala aspek yang berkaitan untuk pertumbuhan pribadi, kesenangan pribadi maupun keamanan pribadi.

Tidak ada aturan tegas untuk merencanakan finansial pribadi, namun ada baiknya kita mengetahui selok belok segala kebutuhan kita sebelum keinginan yang akan kita penuhi seimbang. Ini penting, dengan langkah realistis seperti ini maka mudah-mudahan kita tidak gampang tergoda oleh macam-macam godaan iklan racun shopee atau promosi-promosi yang semisalnya.

Tentu mengatur manajemen finansial pribadi lebih diutamakan daripada manajemen finansial sosial terlebih dahulu. Dalam masalah-masalah finansial secara pribadi yang harus kita ingat selain belanja untuk kebutuhan juga disisihkan untuk darurat.

Keuangan darurat ini akan menjadi penting tatkala ada sebuah keadaan yang tidak diinginkan terdengar dalam sekejap. Tentu masalah itu sangat tidak diinginkan bagi kita namun penting kiranya dipersiapkan juga mau itu dalam bentuk tabungan atau investasi yang benar-benar menghasilkan dan dapat diambil sesegara ketika emang dibutuhkan.

Harapannya dalam keadaan tertentu kita selalu siap menghadapinya namun memang dalam kenyataannya itu kadang tidak selaras dengan yang kita inginkan. Tetapi apa salahnya jika mengusahakannya terlebih dahulu, bukan.

Selanjutnya: Manajemen Finansial Sosial

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top